Perceraian Ari Wibowo dan Inge Anugrah diwarnai dengan isu perselingkuhan. Bahkan belum lama ini kuasa hukum Ari, Ricky Saragih, mengklaim Inge sudah berselingkuh sejak tahun 2022.
"Yang menjadi penyebab percekcokan ini memang adalah orang ketiga. Ini diketahui mulai sejak 2022," beber Ricky, dikutip dari kanal YouTube Was Was, Selasa (6/6/2023).
Namun tudingan ini belakangan dibantah oleh Inge ketika hadir di podcast dr Richard Lee. Bahkan pengakuan ini baru Inge sampaikan setelah dipancing oleh dr Richard.
"Menurut saya ini hal yang sangat amat penting yang harus kamu klarifikasi. Inge Anugrah, apakah benar kamu mempunyai pria lain atau berselingkuh?" tanya dr Richard.
Baca Juga:Bernasib Sama, Inara Rusli Dibandingkan dengan Larissa Chou dan Ririe Fairus: Yang Ini Agak Lain
"(Punya) cinta yang lain atau berselingkuh, doing that thing, enggak dokter," tegas Inge.
Namun Inge tidak menampik bila dirinya memang mempunyai teman-teman pria. Bahkan Inge juga mengaku bila ada teman prianya yang membuat dirinya nyaman.
"Aku punya banyak temen, yes. Aku punya banyak temen cewek, cowok, yes. Temen yang cong pun juga banyak banget, terutama anak-anak yang fit ya, yang work out gitu," ungkap Inge.
"(Jadi) aku selingkuh seperti yang dimaksudkan, tidak," tegasnya menambahkan.
Bagi Inge, orang-orang di sekitarnya itu adalah sebatas teman dan bukan selingkuhan sebagaimana dituduhkan oleh pihak Ari.
Baca Juga:Momen Ayah Atta Halilintar Pegang Perut Aurel Hermansyah Jadi Gunjingan, Netizen: Bikin Risih
"Tapi aku punya temen cowok, temen cong, banyak. Ada beberapa yang memang aku merasa nyaman, akhirnya aku curhat, ada, recently (akhir-akhir ini)," kata Inge.
Oleh karenanya Inge juga merasa heran lantaran pihak Ari sampai tega menyebutnya berselingkuh, bahkan kini berkoar-koar sudah mempunyai bukti yang siap diperlihatkan di pengadilan.
"(Padahal) sebenernya juga kan yang pengin berpisah sejak lama (itu) aku, karena kita nggak pernah memperbaiki," tandas Inge.