Kakak kandung Virgoun, Febby Carol ikut nimbrung di tengah permasalahan rumah tangga adiknya. Bukan membuat suasana semakin kondusif, Febby malah semakin provokatif.
Febby mengunggah fotonya dengan Virgoun dan mengungkit utang budi adiknya tersebut. Hal ini disampaikan oleh Febby di akun Instaramnya @febbycarol_ pada Selasa (6/6/2023). Meski hanya fotonya dengan Virgoun, Febby juga menyeret akun Inara pada unggahannya.
"Tahu diri itu penting, harus tahu asal muasal dirimu berasal jangan sok petantang-petenteng lu banyak gaya lu tanpa gw butiran debu," tulis Febby.
"Yuk ambil calcuator yuk berhitung berapa duit yang udah sama-sama kita keluarin, kalau kurang bayar yah kalau mau ditotal udah seharga satu rumah duit yang gue keluarin," imbuhnya.
Baca Juga:Survei 3 Nama SMRC: Ganjar Unggul 37,9%, Prabowo 33,5%, Anies Hanya 19,2%
Lebih lanjut Febby juga membahas soal biaya yang dia keluarkan untuk pengobatan ginjal sang adik.
"Utang budi loh sama gue, enggak inget ginjal lo dua-duanya rusak siapa bayar rumah sakitnya kalau bukan karna gue udah lewat lo bro," ungkap Febby.
"Nasib lo ditangan gue jangan sok-sokan jadi manusia. Tunduk lo hormat jangan ngedanga mulu ke atas kepalalu @virgoun_ @mommy_starla," imbuhnya.
Unggahan tersebut sontak mengundang berbagai respons dari warganet.
"Caption kemarahan ini ditujukan buat siapa? Ina atau adik lu? ga jelas bgt ga paham tata bahasa main ngamuk-ngamuk aje," komentar warganet.
Baca Juga:Kerabat Store Hadir di Pasar Kreatif Jawa Barat Cikutra
"Lagi marah ke ito Virgoun sis? Soalnya manggil bro," tambah lainnya.
"Virgoun oh Virgoun untung aja Inara udah cabut dara si dia kalau enggak ah ngeri kali keluarganya," imbuh warganet lain.
"Nasib di tangan Tuhan mbak bukan kamu," tulis warganet di kolom komentar.
"Ngeri banget keluarga ini," timpal lainnya.