Ahmad Dhani Sebut Once Mekel Masih Bisa Nyanyi Lagu Dewa 19, Tapi Ada Syaratnya

Ahmad Dhani membuka peluang kalau Once Mekel masih bisa menyanyikan lagu Dewa 19 di tengah kisruh royalti antar keduanya.

Adia Rahmansyah
Minggu, 04 Juni 2023 | 11:23 WIB
Ahmad Dhani Sebut Once Mekel Masih Bisa Nyanyi Lagu Dewa 19, Tapi Ada Syaratnya
Pentolan Dewa 19, Ahmad Dhani mengatakan pernah menawarkan single Love is Blind ke Once Mekel, tetapi ditolak. (Adiyoga Priyambodo/Suara.com)

Ahmad Dhani membuka peluang kalau Once Mekel masih bisa menyanyikan lagu Dewa 19 di tengah kisruh royalti antar keduanya.

"Kalau dia masih pengen nyanyi lagu Dewa 19, ya masuk lagi Dewa 19. Kalau enggak jangan dong,” ucap Ahmad Dhani dalam video YouTube Shorts yang dikutip dari Suara Denpasar, Minggu (4/6/2023).

Mendengar jawaban itu, Once mengaku kalau ternyata dia memang tidak ingin kembali ke band legendaris tersebut.

“Mungkin secara formal saya memang berhentilah,” jawab Once.

Baca Juga:Pantai Sendiki Malang, Suguhkan Suasana Asri Cocok untuk Hilangkan Penat

Kendati begitu Once meminta Ahmad Dhani untuk memberikan dukungannya apabila dia bisa tampil bareng Dewa 19.

“Tapi kan dalam beberapa manggung, apalagi belakangan saya kan masih ikut. Saya ingin mas Dhani juga pandang itu sebagai bentuk support dan dukungan,” lanjut Once.

Saat ditanya apakah mereka bakal kembali bertemu secara formal, Ahmad Dhani menyebut kalau ia masih bersedia apabila diajak ngopi.

Tapi dia kembali menegaskan kalau Once memang tidak bisa menyanyikan lagi lagu Dewa 19 karena dirinya sudah keluar pada 2011 lalu.

“Cuma kalau saya masih berpendapat, bahwa ketika Once keluar dari Dewa 19, konsekuensi logisnya saya ulang berkali-kali itu tidak menyanyikan lagu Dewa 19,” jelas Ahmad Dhani.

Baca Juga:Targetkan Golkar Menang Pilpres hingga Pilkada 2024, Airlangga: Kang Emil Siap?

REKOMENDASI

BERITA TERKAIT

Entertainment

Terkini

Tampilkan lebih banyak