Belum lama ini anak Ari Wibowo dan Inge Anugrah membongkar fakta mengejutkan. Sebab remaja belasan tahun itu keceplosan menyinggung soal isu orang ketiga penyebab perceraian orangtuanya.
"Di sini Mommy mengaku ada orang ketiga," tutur Kenzo, anak pertama Ari dan Inge, dikutip dari akun TikTok @keluargakecildijerman pada Senin (29/5/2023).
Isu inilah yang kemudian direspons oleh Inge bersama kuasa hukumnya, Petrus Bala Pattyona. Diwakili oleh Petrus, Inge membantah perihal perselingkuhan yang keceplosan diucapkan sang anak.
Malah kemudian Inge membongkar kebohongan Ari lain. Pasalnya masalah orang ketiga ternyata tidak dicantumkan di dalam gugatan perceraian yang diajukan oleh Ari.
Baca Juga:4 Drama Korea dengan Kisah Cinta Dua Insan Beda Usia, Banyak Lika-likunya!
"Tuduhan pihak ketiga muncul belakangan ini setelah ramai, tapi dalam berkas gugatan yang didaftarkan 3 April itu tidak pernah ada satu narasi bahwa ada pihak ketiga," ucap Petrus, dikutip dari kanal YouTube Was Was.
"Makanya kita juga heran kalau Pak Ari atau kuasanya mengumumkan bahwa ada pihak ketiga. Kalau memang itu dipakai sebagai dalil gugatan, ya mudah-mudahan bisa dibuktikan. Kalau tidak kan bisa jadi kasus lain, fitnah itu," imbuhnya.
Sementara Inge sendiri mengaku bersedih lantaran anaknya pun jadi ikut terseret di tengah kisruh rumah tangganya dengan Ari. Namun Inge juga memilih untuk diam saja menanggapinya.
"Selama ini aku memilih diam saja biar prosesnya yang berjalan, karena kalau terlalu banyak aku ngomong-ngomong based on emosi doang nanti nggak bener. Jadi aku lebih pilih diam biar pengacara-pengacara yang membuktikan seperti itu, terbukti apa enggak sesuai undang-undang yang berlaku," tegas Inge.
Di sisi lain, mediasi antara Ari dan Inge telah dinyatakan gagal lantaran kedua belah pihak yang bersikeras ingin berpisah.
Baca Juga:Lucinta Luna Klaim Jadi Kembaran Luna Maya, Langsung Dihujat: Bang Bangun Bang
"Hakim bertanya ke Pak Ari apakah ada perubahan sikap berhubungan dengan proposal ini. Pak Ari menyatakan tetap. Mediator juga bertanya kepada Ibu Inge, sama-sama tetap dengan sikapnya, maka hakim langsung menyimpulkan mediasinya gagal," pungkas Petrus.