Raffi dan Nagita Bakal Naik Haji, Warganet Adu Nasib: Gue Nunggu 21 Tahun

Warganet adu nasib mengetahui Raffi dan Nagita bisa berangkat haji.

Fifi
Minggu, 28 Mei 2023 | 13:57 WIB
Raffi dan Nagita Bakal Naik Haji, Warganet Adu Nasib: Gue Nunggu 21 Tahun
Raffi Ahmad dan Nagita Slavina (Instagram/@raffinagita1717)

Raffi Ahmad dan Nagita Slavina disebut bakal boyong keluarga dan karyawan buat naik haji tahun ini. Raffi disebut bakal boyong tiga karyawannya ke Tanah Suci. 

Pasangan tersebut disebut bakal naik haji dan meninggalkan kedua putranya untuk sementara, 

"Doain jadi bismillah, tadi perseiapan manasik haji udah, doain suapaya aku Raffi dan keluarga semuanya bisa lancar," ujar Nagita seperti yang dikutip dari akun Instagram @viral62.com, Minggu (28/5/2023).

"Berangkat doain ya," imbuhnya. 

Baca Juga:Serba-Serbi Gibran Ketemu Puan Maharani, Diwarnai Sentilan dan Wejangan

Ditanya apakah Nagita dan Raffi berangkat tanpa kedua putranya, Nagita mengamini. 

"Iya iya lah soalnya anak-anak kan emang belum, semoga lancar sehat semuanya amien," kata Nagita. 

Video Nagita tersebut sontak mengundang berbagai komentar dari warganet. 

"Enak ya kayaknya enggak perlu ngantri naik hajinya, mama papa aku daftar dari 2015 masih nunggu sampai sekarang," komentar warganet. 

"Kalau ada dananya pasti semuanya juga pinginnya pakai haji Furifa, ya emang biayanya mahal karena enggak termasuk daftar kuota haji," imbuh warganet lain. 

Baca Juga:Kowarteg Indonesia Tingkatkan Semangat Ibu-ibu Melalui Agenda Bugar Ceria

"Kemarin baru daftar haji tahun 2023 gue nunggu antrean sampai 21 tahun ke depan, tapi itu masih bisa berubah udah-mudahan jadi 10 tahun aja," tambah lainnya. 

"Siapin aja uang yang banyak kalau mau cepat ya sodara-sodara, jangan merepet ntar maghnya kambuh," tulis warganet di kolom komentar. 

"Semoga ibadahnya lancar ya, titip doa agar bisa dipercepat naik hajinya ayah dan ibu saya karena sudah usia 75 tahun," timpal lainnya. 

REKOMENDASI

BERITA TERKAIT

Entertainment

Terkini

Tampilkan lebih banyak