CEK FAKTA: Diva Legendaris Celine Dion Pakai Kursi Roda Akibat Penyakit Langka?

Narasi ingin membuat penonton percaya bahwa kondisi Celine Dion kini dibantu kursi roda.

Samarpita Karmacari
Kamis, 25 Mei 2023 | 09:05 WIB
CEK FAKTA: Diva Legendaris Celine Dion Pakai Kursi Roda Akibat Penyakit Langka?
CEK FAKTA: Celine Dion menggunakan kursi roda? ([screenshot Turnbackhoax.id].)

Narasi ingin membuat penonton percaya bahwa kondisi Celine Dion kini dibantu kursi roda.

Celine Dion adalah diva penyanyi legendaris asal Kanada yang tengah mengalami sakit Sindrom Stiff-person. Penampilannya secara fisik adalah sangat kurus, dan beberapa saat lalu telah mengumumkan bahwa ia mesti istirahat dari kegiatan menyanyi.

Dikutip dari Turnbackhoax.id, sebuah postingan di Facebook atas nama akun Adam Lubis membagikan video yang diklaim sebagai rekaman Celine Dion tengah menghadiri pernikahan anaknya menggunakan kursi roda. Ia menggunakan kursi roda karena penyakit Stiff Person Syndrome.

Narasinya, "Assalamualaikum… Pengingat diri :pray: :sweat_drops: Kesehatan adalah aspek terpenting dalam hidup ini. Video mengenai kondisi Celine Dion saat ini memberi tahu kita semua, betapapun kaya dan terkenalnya seseorang tidak selalu terlindungi dari penyakit. Dan kita mungkin saja tiba-tiba di serang penyakit sehingga kwalitas hidup menjadi nol. ( Penyanyi Celine Dion menghadiri pernikahan putranya , dia di diagnosis neurologis langka / Stiff person syndrome yang di kenal dengan sindrom orang kaku ). Bersyukurlah dengan apa yang kita miliki sekarang, dan tidak membandingkan dengan kondisi orang lain yang lebih baik dari kita :clap:".

PENJELASAN

Setelah ditelusuri sosok dalam video bukan Celine Dion. Faktanya adalah perempuan bernama Kathy Poirier asal Florida yang memiliki penyakit sistem saraf Amyotrophic Lateral Sclerosis (ALS), dan mempengaruhi kemampuan motoriknya.

Video tidak ada kaitannya dengan Celine Dion.

KESIMPULAN

Video tentang Celine Dion menggunakan kursi roda karena Sindrom Stiff-person memiliki konten dengan konteks yang salah atau false context.

Catatan Redaksi

Artikel ini merupakan bagian dari konten Cek Fakta Metro Suara.com. Dibuat seakurat mungkin dengan sumber sejelas mungkin, namun tidak mesti menjadi rujukan kebenaran yang sesungguhnya (karena masih ada potensi salah informasi).

Pembaca (publik) juga dipersilakan memberi komentar/kritik, baik melalui kolom komentar di setiap konten terkait, mengontak Redaksi Suara.com, atau menyampaikan isu/klaim yang butuh diverifikasi atau diperiksa faktanya melalui email [email protected].

REKOMENDASI

BERITA TERKAIT

Entertainment

Terkini

Tampilkan lebih banyak