Najwa Shihab diketahui sebagai presenter dan jurnalis yang terkenal di semua kalangan. Belakangan, beredar video yang mengklaim bahwa Najwa Shihab membuat Nikita Mirzani tak berkutik saat bertemu di sebuah acara TV.
Video tersebut diunggah oleh kanal YouTube iPedia dengan judul "DIPERTEMUKAN DI ACARA TV!! NAJWA SHIHAB BIKIN NIKMIR TAK BERKUTIK HINGGA NGAMUK BEGINI".
Narasi dalam thumbnail pun memiliki keterangan serupa yang berbunyi, "BREAKING NEWS AKHIRNYA DIPERTEMUKAN NIKMIR TAK BERKUTIK DIHADAPAN NAJWA".
Selain itu, foto pada thumbnail juga memperlihatkan seolah-olah Nikita Mirzani bertemu dengan Najwa Shihab di sebuah acara TV. Tampak Hotman Paris dan lelaki lainnya juga berada di sana.
Baca Juga:8 Makanan dan Minuman yang Patut Dihindari selama Puasa, Jangan Lupa Catat!
Hingga kini, video tersebut telah ditonton sebanyak lebih dari 263.000 penayangan. Lalu, benarkah Najwa Shihab dan Nikita Mirzani bertemu hingga membuat ibu tiga anak itu tak berkutik?
CEK FAKTA:
Setelah menonton video berdurasi 8 menit 8 detik tersebut, tidak ada bukti valid bahwa Najwa Shihab bertemu dengan Nikita Mirzani hingga membuatnya tak berkutik.
Dalam video tersebut, narator hanya memberikan informasi terkait potongan video siaran langsung Nikita Mirzani yang menyinggung Najwa Shihab.
Video tersebut sama sekali tidak memperlihatkan Najwa Shihab bertemu dengan Nikita Mirzani, sebagaimana yang tertera pada thumbnail.
Baca Juga:Buka Puasa dengan Gorengan Setiap Hari, Siap-siap 3 Penyakit Ini Mengintai Anda
Kesimpulan:
Berdasarkan penjelasan di atas, dapat disimpulkan bahwa kabar Najwa Shihab bertemu dengan Nikita Mirzani dan membuatnya tak berkutik adalah berita palsu atau hoaks.
Tidak ada keselarasan antara judul dan isi video. Pengunggah video hanya ingin menggiring opini publik dengan mengedit foto pada thumbnail. Oleh karena itu, video ini dapat dikategorikan sebagai konten menyesatkan karena berisi berita bohong.
Catatan Redaksi:
Artikel ini merupakan bagian dari konten Cek Fakta Suara.com. Dibuat seakurat mungkin dengan sumber sejelas mungkin, namun tidak mesti menjadi rujukan kebenaran yang sesungguhnya (karena masih ada potensi salah informasi). Lebih lengkap mengenai konten Cek Fakta bisa dibaca di laman ini. Pembaca (publik) juga dipersilakan memberi komentar/kritik, baik melalui kolom komentar di setiap konten terkait, mengontak Redaksi Suara.com, atau menyampaikan isu/klaim yang butuh diverifikasi atau diperiksa faktanya melalui email [email protected]