Alshad Ahmad dan rumor pernikahan sirinya dengan sang mantan kekasih, Nissa Asyifa, terus menjadi pembicaraan warganet. Pasalnya Alshad selama ini dikenal sebagai pacar Tiara Andini dan tidak ragu mengumbar kemesraan mereka.
Hal ini membuat perangai Alshad terus dikuliti, apalagi karena terkuak jika saudara sepupu Raffi Ahmad itu hanya memberikan mahar sebesar Rp3 juta untuk Nissa.
"Bahwa pernikahan antara Pemohon dan Termohon dilakukan oleh Penghulu Nikah setempat atau P3N setempat yang bernama LEBE dan mas kawin berupa uang tunai sebesar Rp. 3.000.000,- (tiga juta rupiah) dibayar tunai yang dituangkan pula di dalam Berita Acara Nikah Agama antara," seperti itulah pernyataan soal mas kawin pernikahan Alshad dan Nissa yang tertuang di surat duduk perkara perceraian mereka.
Hal inilah yang membuat Alshad sampai disebut sebagai orang pelit. Pasalnya Alshad pernah blak-blakan menghabiskan miliaran rupiah dalam setahun demi merawat hewan-hewan liar yang dipeliharanya di rumah.
Sebagai informasi, Alshad memang dikenal memelihara sejumlah hewan liar seperti harimau putih bernama Selen. Selain itu Alshad juga memelihara beberapa hewan liar lain sampai membuatnya menuai kontroversi.
"Lu bisa habis berapa sebulan sih?" tanya Denny Sumargo kepada Alshad yang hadir di podcast-nya, dikutip dari akun Instagram @lambe__danu, Jumat (24/3/2023).
"Sebulan makanan doang, kemarin gue baru bayar Rp70 juta sebulan," tutur Alshad yang kemudian membandingkan pengeluaran tersebut dengan "hobi sultan" lain seperti berkuda.
Namun pengakuan biaya makan peliharaan Alshad yang sampai Rp70 juta ini tidak serta-merta dipercaya oleh Densu. "Feeling gue Rp100-an juta lebih lo ada sebulan," tuduh Densu.
Hal ini pun diiyakan oleh Alshad, yang lalu menghitung berapa banyak pengeluarannya sekadar demi memelihara Selen cs.
Baca Juga:Umrah Ketemu Orang Tua Fuji, Doa Oma Gala Sky untuk Thariq Halilintar Jadi Anaknya Diungkit Lagi
"Ngitung ya, 70 (juta)... 100 (juta) kali 12 bulan," beber Alshad.
"Rp1,2 M sampai Rp1,5 M," sahut Densu yang menunjukkan seberapa besarnya pengeluaran sang YouTuber.
Pengakuan ini membuatnya kembali menjadi bulan-bulanan warganet, apalagi jika dibandingkan dengan besaran mahar yang diterima Nissa.
"Makan kuda dimasukin sampe 70 juta kalau anak istri Nanti 200 juta ya bang tiap hari makan caviar n wagyu," celetuk warganet.
"Moga aja anak Nissa dikasih 50 miliar ya. Ayah kandung nya tajir," komentar warganet lain.
"Mungkin bayinya dikasih nafkah itupun kalo ingat, kalo dikasih kasih sayang jelas kagak, lebih sayang macan nya. Padahal macan aja kalo punya bayi posesifnya ampun dah. Kalah ma binatang," timpal yang lainnya.