Gita Savitri sedang menuai sorotan warganet, lagi-lagi akibat paham childfree yang dianutnya. Pasalnya belum lama ini Gita menyebut tidak memiliki anak sebagai cara agar awet muda alias antiaging.
Kini Gita kembali dirujak setelah blak-blakan menyebut anak sebagai beban untuknya. Meski kemudian Gita tak menampik bila ada orang yang tidak berpandangan sama dengannya dan menyebut anak sebagai anugerah.
Hal ini terlihat di siaran langsung Instagram Gita bersama suaminya, Paul Partohap. Tampak Gita membaca dan menanggapi sejumlah komentar yang dituliskan warganet untuknya.
"Yah, begitu, seolah anak membawa beban gitu ya bagi mereka," ujar Gita saat membacakan komentar warganet, dikutip dari akun Instagram @rumpi_gosip, Rabu (8/2/2023).
Baca Juga:Nathalie Holscher 'Ribut' dengan Putri Delina Malah Dituding Cari Muka: Udah Gak Laku Lagi Ya?
Tanpa basa-basi content creator yang bermukim di Jerman itu langsung mengiyakan komentar warganet. "Iya, buat gue beban, buat lo kan bukan, anugerah. Buat gue beban makanya gue nggak mau and there's nothing wrong with it," kata Gita.
Sang suami yang ikut dalam sesi siaran langsung yang sama tampak mengiyakan apa kata Gita. "Iya, iya," tutur Paul.
Gita kemudian terlihat lebih emosi ketika membacakan kritikan pedas warganet yang menyebutnya bermulut sampah.
"Suaminya baik, ini cewek mulutnya sampah-sampah mulu. Iya, you don't deserve my version of Gita baik. If you're sampah, I will behave according to you," ungkap Gita dengan ekspresi kesal.
Namun publik tampaknya lebih fokus menyaksikan perubahan ekspresi Paul. Tampak Paul yang menghela napas panjang seolah berusaha melepaskan beban yang berat ketika mendengarkan istrinya berkoar-koar penuh emosi, hingga kemudian pria berkacamata itu bersiul seakan ingin mendinginkan suasana.
Hal inilah yang kemudian turut disoroti warganet. Dilihat di kolom komentar, beberapa warganet bahkan menduga Paul takut dengan Gita hingga sama sekali tidak menegur sang istri.
"Dalem hati kecil suami nya mau punya anak," komentar warganet.
"Sampe tahan nafas lo suaminya," tulis warganet lain.
"Suaminya gak negur dia karena sepemikiran apa karena takut?" sindir warganet lain.
"Waktu gita bilang, buat gw beban, makanya gw gak mau, coba kalian liat mata suaminya.. tatapan nya kosong seperti mau nangis," imbuh warganet.
"Tiati tar suaminya punya anak dari orang lain," timpal yang lainnya.