Beredar di media sosial dan menjadi viral keributan antara sebuah mobil Pajero berpelat RFP dengan sopir angkot.
Diunggah dari video akun Instagram @Depok24jam, Selasa (31/1/2023), dilaporkan terjadi keributan antara pengemudi mobil .
Peristiwa ini terjadi di jalan raya Jagakarsa, tepatnya di ruas jalan Lenteng Agung arah ke Depok, Senin (30/1/2023) sekitar pukul 08.00.
Diketahui, pengemudi angkot trayek Pasar Minggu - Mekarsari mengaku, telah dipukul oleh seseorang yang berada di mobil Pajero berplat B 1139 RFP, saat di tengah perjalanan.
Baca Juga:Rizky Billar Tanggapi Hobi Mahal Lesti Kejora yang Jadi Sorotan
Dari video tampak sopir angkot menghampiri mobil Pajero berpelat RFP tersebut dan terlihat tengah berdebat.
Perekam video pun bertanya kepada pengemudi Pajero berpelat RFP tersebut.
"Dipukul saya dipukul," ungkapnya.
Saat ditanya penyebab dipukulnya, sang pengemudi angkot mengaku tidak mengetahui apa-apa.
"Saya dipukul di sana. Abis mukul saya kabur," ujar pengemudi angkot.
Baca Juga:Mahasiswa UI Tewas Tertabrak Jadi Tersangka, Mahfud: Biar Masyarakat yang Mencerna
Tidak lama kemudian, para pengguna jalan lain berusaha melerai keduanya.
Pasalnya, keributan yang terjadi menimbulkan kemacetan di jalan tersebut.
Melihat peristiwa ini, para netizen pun ikut berkomentar.
"Gak manusia, gak plat mobil, pokoknya R tetep meresahkan," ungkap netizen.
"Pajero ketemu angkot ya udeh, cocok, sparing kaga mau tau, kaga mau dengerin ceritanya, karena dua-duanya kalo di jalan sama sama rese," curhat seorang netizen.
"Lawan yang seimbang," timpal yang lain.